liga spanyol

Jelang El Clasico, De Jong Siap Dijadikan Bek

Frenkie de Jong mengaku siap menemani Barcelona menghadapi Real Madrid pada jordana ke-30 LaLiga 2020/2021. Gelandang asal Belanda itu mengaku rela ditempatkan di posisi mana saja asal dapat membantu Blaugrana melibas musuh bebuyutannya itu.

Gelandang berusia 23 tahun itu mengaku tidak masalah ditugaskan lagi sebagai bek tengah jika ikut diturunkan di Estadio Alfredo Di Stefano, dini hari nanti. Ya, De Jong belakangan ini lebih sering terlihat bermain di belakang bersama Clement Lenglet dan Oscar Mingueza.

De Jong sudah jarang dimainkan lagi sebagai gelandang tengah, posisi asli mantan pemain Ajax Amsterdam itu. Pada tiga laga terakhir Barcelona di LaLiga musim ini, dia mendapat tugas untuk menjaga pertahanan.

Tapi, bukan berarti juru taktik Ronaldo Koeman akan terus memainkan De Jong sebagai bek permanen. Ini terjadi karena kondisi lini belakang Barcelona sedang rapuh, terutama sejak ditinggal Gerard Pique yang mengalami cedera, maka dia pada akhirnya menunjuk kompatriotnya itu.

De Jong awalnya tak sungkan jika harus bermain sebagai bek. Sebab, sesi latihan yang diikutinya tak mengalami perubahan sama sekali. Namun, dia menolak jika terus dimainkan sebagai defender hingga akhir musim.

“Saya akan selalu bermain di mana tim dan pelatih membutuhkan saya. Saya selalu mengatakan bahwa saya lebih suka bermain di tengah. Tetapi, jika saya harus pergi ke posisi lain, saya akan melakukan apa yang diperintahkan,” ucap De Jong.

“Di mana pun saya bermain, rutinitas latihan saya akan sama. Itu tidak akan memengaruhi saya. Tapi, saya tidak bisa melihat diri saya bermain sebagai bek tengah sepanjang sisa karier saya,” lanjutnya, dilansir Marca.

Apapun itu, De Jong yakin Barcelona akan mampu mencuri poin penuh dari armada Zinedine Zidane. Baginya kemenangan di pertandingan bertajuk El Clasico itu sangatlah penting agar peluang Lionel Messi dkk kembali merajai Spanyol tetap terbuka.

Related Articles

Back to top button