Sepakbola

Berita Boal, Paulo Dybala Menolak Bergabung Ke Manchester United

Paulo Dybala Menolak Bergabung Ke Manchester United

Manchester United yang akan menarik Paulo Dybala tampaknya memerlukan usaha yang keras untuk meyakinkan Paulo Dybala agar mau bergabung ke Manchester United dan proses kepindahannya dari Juventus dapat berjalan dengan lancar. Namun sepertinya pemain asal Argentina tersebut tampaknya akan menolak tawaran untuk bergabung dengan Manchester United.

Manchester united

Setan merah ini diberitakan bahwa kesepakatannya dengan Juventus untuk melangsungkan pertukaran pemain antara Dybala dan Romelu Lukaku telah mencapai batas. Berita yang sempat mengejutkan beberapa pihak tersebut belum lama ini tersebar dan dibertiakan langsung oleh Sky Sport Italia.

Berita mengenai Dybala ke Juventus sendiri sebenarnya sudah tersebar dan terdengar dalam beberapa pekan terakhir ini. Namun mengenai kabar tersebut ternyata dianggap rumor. Pasalnya pelatih Bianconeri, Maurizio Sarri, mengatakan bahwa dirinya tersebut mempunyai rencana yang berbeda untuk Dybala.

Dikabarkan juga bahwa Lukaku mempunyai hubungan yang lebih dekat dengan rival bebuyutan Bianconeri yaitu Inter Milan. Manchester United dan Nerazzurri, hingga saat ini, belum tercapai kesepakatan mengenai harga transfer. Namun juga ada beberapa laporan yang meyakini bahwa kedua tim akan saling sepakat.

Dybala Menolak

Beredar kabar yang mengejutkan yang berasal dari salah seorang pakar transfer Italia yaitu Gianluca Di Marzio menurut keterangan bahwa sudah adanya kesepakatan dalam melakukan pertukaran Dybala dan Lukaku antara Juventus dan Manchester United.

Paulo Dybala
Paulo Dybala

Berdasarkan berita yang beredar bahwa agen Dybala sudah terbang menuju London untuk bertemu dengan perwakilan Manchester United. Sementara itu di sisi lain dikabarkan juga bahwa saat ini Dybala sedang berlibur dan akan bertemu dengan Maurizio Sarri untuk mendapatkan kepastian yang jelas mengenai perannya pada tim.

Namun sepertinya usaha Manchester United untuk melakukan pertukaran pemain tidak akan terjadi. Pasalnya. Dybala sendiri telah mengisyaratkan beberapa tanda penolakan di media sosial yaitu instagram. Salah satu foto Dybala yang mengenakan ban kapten Juventus yang diunggah oleh salah satu penggemar Bianconeri dengan nama akun @_storiadiungrandeamore_. Merupakan salah satu tanda bahwa Dybala tidak ingin pindah ke  Manchester United.

Salah satu fans tersebut juga memberikan keterangan pada unggahannya yang menuliskan, “Ini adalah takdir anda Paulo, menjadi nomor 10 Juventus, mengikuti jejak Alessandro Del Piero, mengenakan ban kapten di masa depan dan menjadi legenda seperti dia, Paulo sudah tertuliskan, anda tak bisa meninggalkan kami seperti itu,”. Kemudian postingan tersebut di sukai langsung oleh Dybala.

Tak Tertarik dengan Kebijakan MU

Selain tanda di atas terdapat juga beberapa alasan Dybala untuk menolak klub Setan Merah tersebut  Kebijakan tim yang memotong gaji para pemainnya sebesar 25 persen saat gagal lolos ke Liga Champions merupakan salah satu alasan Dybala untuk menolak bergabung dengan Manchester United.

Pemain muda yang berusia 25 tahun ini diberitakan tidak menyetujui dengan kebijakan tersebut dan meminta agar gajinya tetap dibayarkan penuh apapun yang terjadi. Diberitakan juga bahwa Dybala meminta bayaran per pekannya 350 pounds. Dilansir dari The Sun, Dybala disebutkan menyukai dan akan bertahan di Italia pada musim panas ini.

Related Articles

Back to top button